Fungsionaris Dewan Pastoral
PERAN DAN FUNGSI
Melaksanakan reksa
pastoral dalam membina dan memajukan panggilan,
agar kebutuhan-kebutuhan akan pelayanan suci di seluruh Gereja terpenuhi, melalui pengajaran kepada umat tentang pentingnya pelayanan suci dan kebutuhan akan pelayan-pelayan dalam Gereja, serta membangkitkan dan mendukung usaha-usaha pembinaan panggilan terhadap anak-anak, remaja, dan
orang muda, melalui keluarga-keluarga kristiani dan para
pendidik, bekerja sama dengan para
imam, terutama para
pastor paroki dalam menumbuhkan kesadaran seluruh umat akan
panggilan iman, biarawan-biarawati, dan lembaga hidup bakti lainnya
TUGAS POKOK
- Menumbuhkan kesadaran/minat umat thd panggilan khusus untuk menjadi imam, dan biarawan-biarawati
- Memberi informasi dan motivasi mengenai seluk beluk pembinaan pelayanan rohani dan panggilan hidup religious yang ada.
- Mendampingi dan membantu orang muda untuk menentukan pilihan panggilannya.
- Mengajak/memperkenalkan Komunitas Calon Imam dan relegius bagi orang muda katolik
PERAN DAN FUNGSI
Melaksanakan reksa
pastoral komunikasi sosial untuk mewartakan Injil dalam aneka macam karya kerasulan, bekerjasama dengan para
awam berperan dalam penggunaan
media (cetak, elektronik, dsb) dan teknologi informasi komunikasi sebagai wujud kesaksian mereka tentang Kristus.
TUGAS POKOK
- Menyiarkan Warta Keselamatan kepada seluruh umat dengan memanfaatkan media komunikasi sosial seperti media cetak, sinema, radio, televisi dan sebagainya.
- Meliput acara dan peristiwa penting dalam setiap kegiatan di Stasi dan menyimpan serta memelihara hasilnya dalam bentuk cetakan dan atau digital (audio, video, foto, dsb.).
- Mengusahakan agar informasi-informasi dari Paroki atau warta gereja stasi yang berguna bagi umat disampaikan dengan tepat dan secepatnya.
- Mengelola buku-buku (Perpustakaan)
PERAN DAN FUNGSI
Melaksanakan reksa pastoral pendidikan Katolik di Lembaga Pendidikan Katolik dan Ikatan Insan Pendidikan Katolik yang bekerja/belajar di lembaga pendidikan non-Katolik yang ada di wilayah stasi.
TUGAS POKOK
- Mendata umat usia sekolah.
- Mendata umat yang berprofesi sebagai insane pendidik.
- Memperhatikan pelayanan pendidikan yang kurang mendapat perhatian pihak lain.
- Mengadakan program beasiswa.
- Mengadakan pertemuan tatap muka dengan orang-orang yang dibantu dengan dana pendidikan (beasiswa), dari para donatur, secara berkala.
- Mendampingi para siswa yang bersekolah di sekolah non katolik dalam pengajaran agama.
- Mengadakan dan mengelola perpustakaan gereja.
- Menyelenggarakan les/bimbingan belajar bagi para siswa.
Memberikan nilai agama bagi siswa yang bersekolah di sekolah non katolik, bekerja sama dengan katekese dan pendamping Bina Iman Anak/Remaja.